Home » Pengertian Ethernet, Fungsi dan Kelebihannya
Pengertian Ethernet, Fungsi dan Kelebihannya
Jika kita mendalami ilmu tentang teknologi dan jaringan, kita pasti akan menemukan sebuah kata “ethernet”. Ethernet merupakan sebuah teknologi yang sangat berguna pada era ini. Pengguna ethernet bukan hanya dari kalangan orang biasa saja, ethernet juga di gunakan pada kalangan bisnis juga.
Pengertian Ethernet
Apa itu Ethernet? Ethernet yang masuk ke dalam Local Area Network (LAN) atau jaringan area lokal, adalah sebuah perangkat keras berteknologi frame-based yang berfungsi sebagai penghubung sebuah jaringan.
Yang dimaksud dengan ethernet adalah sebuah penghubung yang mengatur data maupun jaringan yang dikirim dari komputer melalui jaringan komputer. Ethernet banyak di jumpai pada pc di bagian slot tambahan dan salah satu penghubung yang digunakan untuk membuat jaringan Local Area Network (LAN) atau jaringan area lokal.
Fungsi-Fungsi Ethernet
Setelah kita mengetahui tentang pengertian ethernet dan pengertianya, mari kita menuju ke fungsi-fungsi ethernet. Pada dasarnya ethernet adalah sebuah penghubung atau sebagai antarmuka sebuah jaringan, komputer yang dihubungkan pada suatu jaringan dan saling berkomunikasi dengan bantuan akses oleh fisik ke media jaringan. Sistem yang digunakan untuk ethernet juga termasuk pengalamatan tingkat ip rendah alamat MAC yang digunakan juga unik 48 bit yang terdapat pada ROM ethernet card.
Jenis-Jenis Ethernet
Untuk jenis-jenis ethernet sendiri dibagi menurut dengan kecepatan transfer maupun menerima data. Berikut adalah jenis-jenis ethernet yang perlu kalian ketahui.
- 10000 megabit per detik atau 10 gigabit per detik, jaringan berkecepatan tinggi ini masih jarang di terapkan di fasilitas umum.
- 1000 megabit per detik atau 1 gigabit per detik. Karena masuk dalam satuan giga. Jaringan ini sering di sebut sebagai gigabit ethernet.
- 100 megabit per detik. Jaringan ini sering kali di sebut sebagai fast ethernet.
- 10 megabit per detik, jaringan ini sudah sangat umum jadi biasa di sebut sebagai ethernet saja.
Perkembangan Ethernet dari Waktu ke Waktu
Teknologi Ethernet sekarang ini sudah semakin meningkat dengan terus diadakannya research tentang pengembangan kemampuan Ethernet itu sendiri, dimulai dengan dengan ide bangaimana mengubungkan dua buah atau lebih host yang mempunyai medium yang sama dan menghindari interferensi sinyal yang digunakan.
Ethernet sudah menjadi bagian teknologi yang penting dalam sebuah jaringan LAN didunia. Dimulai dari tahun 1970-an Ethernet berkembang untuk memenuhi permintaan teknologi jaringan LAN berkecepatan tinggi dengan beradaptasi memanfaatkan besarnya bandwidth dan rendahnya tingkat kesalahan yang bersal dari serat optic.
Ethernet merupakan sebuah teknologi jaringan yang menggunakan metode transmisi Baseband yang mengirim sinyalnya secara serial 1 bit pada satu waktu. Ethernet beroperasi dalam modus half-duplex, yang berarti setiap stasiun dapat menerima atau mengirim data tapi tidak dapat melakukan keduanya secara sekaligus. Fast Ethernet serta Gigabit Ethernet dapat bekerja dalam modus full-duplex atau half-duplex.
Dalam sebuah jaringan komputer konsep yang digunakan adalah sebuah komputer akan mencari tahu apakah dalam lalu lintas jaringan pada saat itu sedang ada proses pengiriman data, dan itu dilakukan setiap milisecond, setelah itu apabila tidak ada proses transmisi data maka salah satu komputer akan mencoba mengambil alih jalur lalu lintas jaringan tersebut untuk melakukan proses pengiriman data ke komputer lain.
Kelebihan Ethernet
Saat ini ethernet sudah sering kali dipakai sebagai penghubung untuk sebuah jaringan. Berikut adalah beberapa kelebihan yang menjadikan ethernet sebagai salah satu penghubung yang terbaik.
1. Kecepatan yang tinggi
Ethernet adalah teknologi jaringan komputer yang memiliki kecepatan yang tinggi. Selain itu, Ethernet juga merupakan teknologi jaringan komputer yang ditemukan pertama kali sehingga memudahkan bagi administrator jaringan untuk menjalankannya.
2. Lebih sederhana dan murah.
Dibandingkan teknologi jaringan komputer lainnya seperti token ring, FDDI, dan ATM yang lebih kompleks dan mahal, teknologi Ethernet sangat sederhana dan lebih murah.
3. Adaptif
Dibandingkan teknologi jaringan komputer lainnya, teknologi Ethernet selalu berevolusi sebagai upaya menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi baru yang memiliki arus data yang semakin cepat.
4. Murah
Perangkat keras Ethernet seperti adaptor dan switch merupakan komoditas berbiaya murah.
Kesimpulan
Ethernet pada saat ini banyak digunakan untuk menunjang kebutuhan jaringan di sekitar tempat usaha atau bisnis. Dengan menggunakan internet kita dapat mendapatkan akses internet secara cepat dan stabil dibandingkan dengan Wifi, rata-rata penggunakan Ethernet ini digunakan pada komputer-komputer dan bisa juga di Laptop.
Teknologi ini sangat dibutuhkan pada era sekarang, apalagi dengan harga yang terjangkau dan pemasangan yang cukup mudah. Setelah membaca artikel tentang Pengertian Ethernet, bagaimana apakah anda lebih memilih menggunakan Ethernet atau menggunakan Wifi?
Artikel Lainnya
Kenali Apa Itu SSL dan Manfaatnya Terhadap Website
Tahukah anda bahwa SSL sangat berperan penting dalam sebuah website? Pada artikel kali ini kami akan membahas tentang pengertian SSL beserta cara kerjanya.
Macam-Macam Kabel Jaringan Internet
Jaringan internet tidak luput dengan adanya kabel, artikel ini akan membahas tentang macam-macam kabel jaringan internet dan fungsi.
Mempelajari Perbedaan 2,4 GHz dan 5GHz pada Jaringan
Umumnya frekuensi jaringan yang digunakan kita adalah 2,4 GHZ, tahukah kamu bahwa ada frekuensi 5GHz? Yuk pelajari perbedaan frekuensi jaringan tersebut!
Mau Konsultasi?
Kami telah melayani berbagai jenis pekerjaan di berbagai kota di Indonesia,
tim kami siap untuk membantu memberikan solusi setiap permasalahan IT anda.