Bagikan :

Tahukah kalian apa yang membuat kita dapat terhubung dengan internet? Nah disinilah Router yang berperan penting dalam proses menghubungkan jaringan internet. Proses tersebut juga dikenal sebagai routing. Tanpa proses ini, perangkatmu tidak akan bisa berselancar di dunia maya.

Nah untuk itu, di artikel kali ini kita akan membahas sedikit tentang apa itu router?, fungsi , cara kerja, komponen, dan jenis-jenisnya.

Apa itu Router?

Adalah sebuah perangkat yan berfungsi untuk mentransmisikan paket data dari jaringan internet ke perangkat lain melalui proses routing. Alat ini dapat melakukan aktivitas ini dengan memeriksa alamat IP tujuan dari paket data internet yang diberikan dengan mennggunakan tabel  header dan lantas pengalihan dilakukan untuk transfer paket internet kepada perangkat-perangkat yang tersedia.

Fungsi-Fungsinya

Secara umum berfungsi untuk mengelola lalu lintas jaringan dan membagikan koneksi internet ke beberapa perangkat lain. Router juga berfungsi untuk menganalisis atau mengubah apa pun dengan melakukan transfer data. Analisis yang dilakukan router akan membuatnya mampu memodifikasi data internet lalu  membagikannya ke jaringan lain. Hal ini memungkinkan adanya jaringan tunggala antar beberapa perangkat.

Selain itu router juga mempunyai beberapa fungsi lain seperti.

  1. Menghubungkan jaringan
  2. Mentransmisikan informasi
  3. Menghubungkan jaringan ke DSL
  4. Packet filtering
  5. Peripherals and file sharing

Cara Kerja

Sederhananya, cara kerjanya adalah menghubungkan perangkat-perangkat yang berada di dalam jaringan dengan meneruskan paket data di antara mereka. Data ini dapat dikirim dari perangkat satu ke perangkat yang lain, atau dari perangkat ke internet. Saat ini banyak dimanfaatkan untuk meningkatkan konektivitas internet dengan menyambungkannya ke modem. Kemudian, membagikan lagi koneksi tersebut kepada pengguna, baik dengan wireless maupun menggunakan kabel.

Komponen-Komponen

komponen pada router

Untuk bisa melakukan fungsinya dengan optimal, terdapat beberapa komponen router yang menyusunnya. Berikut di bawah ini beberapa komponen pendukung router yang perlu anda ketahui, diantaranya yaitu:

1. RAM (Random Access Memory)

RAM dipakai untuk fast switching cache, paket queue, running configuration dan juga memberi informasi terkait routing table. Dimana routing table berfungsi untuk menunjukkan jalur mana yang harus dilalui pada saat memneruskan data dalam jaringan.

2. NVRAM

Fungsi komponen berikut ini adalah sebagai tempat penyimpanan startup configuration. Berbeda dengan RAM, ketika power dimatikan apa yang ada di dalam NVRAM tidak akan hilang. Di dalam perangkat yang sama, peran NVRAM dapat digantikan oleh EEPROM. Sementara pada perangkat berbeda, NVRAM berperan sebagi flash dalam menjalankan proses booting.

3. Central Processing Unit (CPU)

CPU adalah komponen yang berfungsi menjalankan instruksi atau perintah dalam operating system. Selain itu CPU pada router juga berperan ebagai pengontrol jaringan interface berskala besar yang terdiri dari beberapa CPU. Disamping itu, CPU juga memiliki fungsi untuk menginisialisasi system dan juga fungsi routing.

4. Flash

Fungi komponen flash adalah sebagai tempat penyimpanan IOS atau Internetworking Operating Sytem secara keseluruhan. Sebab itulah mengapa software image akan menuju flash ketika mencari operating system. Anda dapat mengupgrade IOS dengan cara menambahkan IOS baru ke dalam flash. IOS dapat berbentuk compressed maupun uncompressed.  

5. Bus

Komponen berikutnya adalah bus. Kebanyakan perangkat router tersusun atas dua jenis bus, yaitu bus system dan juga bus CPU. Bus sistem berfungsi untuk alat komunikasi antar interface atau slot tambahan dan CPU. Sementara bus CPU berfungsi sebagai akes komponen dari media penyimpanan.

6. ROM

Komponen ROM digunakan sebagai tempat penyimpanan permanen untuk kode-kode diagnostic dan dikenal dengan sebutan ROM monitor. Namun tugas utama dari ROM adalah melakukan diagnose terhadap hardware pada saat tengah booting dan loading IOS dari komponen flash menuju RAM. 

7. Interface

Interface adalah komponen yang berguna untuk menyambungkan koneksi ke luar. Ada tiga jenis interface yang harus anda pahami, yaitu LAN, WAN, dan juga Auxiliary atau AUX.

8. Power Supply

Komponen yang satu ini merupakan sumber daya yang memungkinkan komponen di dalam router dapat beroperasi. Biasanya beberapa router bahkan lebih dari satu power supply.

Router juga memiliki beberapa jeni berdasarkan dari mekanismenya, lalu apa saja jenis-jenis tersebut? Berikut penjelasannya.

Jenis-Jenis Berdasarkan Mekanismenya

1. Router Statis

Penggunaan sstatic routing ini lebih mengarah kepada bagaimana sebuah router mampu untuk melakukan proses penghalaan dari suatu jaringan. Mekanisme di dalam prose penghalaan itu sendiri terdiri dari berbagai proses, yang melibatkan apa yang kita kenal dengan nama table routing.

2. Router Dinamis

Memiliki sedikit keunggulan dibandingkan Jenis Static. Apabila pada static, proses routing murni diatur oleh seseorang administrator jaringan, maka pada dynamic router ini, proses routing akan berjalan secara otomatiss dan juga dinamis.

3. Wireless Router

Router wireless merupakan jenis yang bekerja tanpa menggunakan kabel, dan mengandalkan koneksi wireless menggunakan media udara. Penggunaan Wireless saat ini cukup banyak digunakan karena memberi banyak sekali kemudahan.

Jenis-Jenis Berdasarkan Pengaplikasiannya

1. Jenis Fisik/Hardware

Merupakan jenis yang paling umum, dimana memiliki bentuk fisik yang nyata, dan banyak digunakan. Bentuknya mirip seperti hub, ataupun modem, dengan banyak port, dan biasanya diletakkan pada lokasi-lokasi yang di Daulat menjadi center atau pusat.

2. Jenis Software

Adalah sebuah program atau aplikasi yang memungkinkan sebuah PC dengan system operasi popular menjadi sebuah router. Jenis ini merupakan sebuah software yang dapat di install pada sistem operasi komputer, seperti windows, linux, ataupun macOS.

3. Router PC

Jenis ini berbeda dengan jenis software, merupakan software yang mampu membuat PC memiliki fungsi tambahan sebagai router, maka router PC ini merupakan sebuah router yang memang sengaja di install pada PC, sehingga sebuah PC hanya mampu untuk bertindak sebagai router.

Kesimpulan

Router secara umum akan menghubungkan beberapa jaringan dan menentukan sumber paket data dan tujuan paket data yang akan ditransmisikan kepada jaringan yang sama maupun berbeda. Melalui alat ini sebuah komputer akan dapat berhubungan dengan jaringan, baik lokal maupun jaringan luas.

itulah tadi sedikit penjelasan singkat tentang apa itu router, semoga bermanfaat.

Artikel Terpopuler

Artikel Lainnya

Artikel Lainnya

Mau Konsultasi?

Kami telah melayani berbagai jenis pekerjaan di berbagai kota di Indonesia, 
tim kami siap untuk membantu memberikan solusi setiap permasalahan IT anda.